Catatan Perjalanan Dirrect Selling PKS Sukatani Depok



Mendengar kata Dirrect Selling biasa kami menyebutnya DS adalah hal yang sudah tidak asing lagi bagi kami (kader-kader) PKS.  Kegiatan ini seperti sudah menjadi sebuah agenda rutin bagi kami setiap kali diselenggarakannya pemilu.

 

Meskipun sudah jadi agenda rutin dan biasa tuk DS, tapi kali ini ada yang luar biasa!

Karena Kami melaksanakan DS ditengah Pandemi yang tengah mewabah.

Sebuah rintangan yang coba kami hadapi...

Saat banyak orang mencoba stay at home, kami malah out from home...

 

Bismillah....

Dengan memohon perlindungan kepada Allah kami pun berikhtiar tuk turun DS....

Segala protokol kesehatan kami jalankan tuk menjaga para kader-kader....

 

Ya! kami amat menjaga para kader-kader di PKS ini. Sebab bagi kami, setiap kader adalah aset terbesar PKS. Aset yang amat berharga. Tak ternilai!

Butuh waktu bertahun-tahun bahkan puluhan tahun tuk mencetak seorang kader.

Dan setiap kader di PKS adalah seperti kepingan puzzle dalam sebuah gambar besar.

Kehadirannya melengkapi, menyempurnakan. Setiap kontribusinya adalah hal yang amat berarti tuk da'wah ini.

 

Kami pun bersiap tuk DS.

Bermodal beberapa amunisi tuk jualan kami pun mantap melangkahkan kaki...

Tak ada keraguan sedikitpun dalam langkah kami sebab kami yakin para pemimpin yang kami usung akan Amanah, tak akan mengingkari kepercayaan kami.

 

Kontestasi pemilu bagi kami bukan sekedar memperoleh suara dan meraih jabatan tapi ada tujuan yang jauh lebih dari itu yaitu meraih keridhoan Allah atas pilihan kami memilih pemimpin yang amanah, pemimpin yang cinta kepada Islam dan generasi selanjutnya serta memberikan manfaat yang seluas-luasnya tuk masyarakat.

 

Maka sungguh, hari hari melelahkan sesungguhnya baru di mulai...

Hari-hari penuh perjuangan...

Hari-hari yang menguras waktumu, energimu, pikiranmu, bahkan hartamu...

Hari-hari yang suatu saat akan kau kenang bahwa engkau pernah ikut berjuang di barisan ini, dalam da'wah ini, membela agama yang kau cintai ini...

Hari-hari dimana lelahmu dan langkah kaki mu akan jadi saksi di hari Akhir bahwa engkau berada dalam lingkungan yang memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan rakyat.

 

Selamat berjuang teman-temanku..

Sertakan Allah selalu dalam setiap perjuanganmu...

Dalam setiap hela nafasmu....

Dalam setiap langkahmu...

Sebab jika Allah telah kau sertai dalam hidup mu, dan engkau bersabar kepadaNya, semakin engkau membutuhkan Allah dan PertolonganNya....

Maka yakinlah dan bersiaplah akan kejutan pertolongan dari Nya yang tak pernah kau sangka-sangka....

Mari bersama PKS Melayani rakyat

#PKSPelayanRakyat

 

 

Alhamdulillah hasil Pilkada menunjukan kader PKS kembali memimpin di Kota Depok untuk lima tahun ke depan.  Selamat bekerja Pak Idris dan Pak Imam Budi Hartono

 

Nina Suhertina

Posting Komentar

1 Komentar

  1. hakikat kemenangan adalah amanah dari Alloh, sudah sepantasnya pemimpin itu adalah manusia yang paling siap menjalankan amanah amanah rakyat

    BalasHapus