Kamilah Pengganti Ayahmu Nak!

PKSFotoJakarta/KangDudi


Tahun lalu kita masih menikmati ramadan dengan ayah dan ibu. Namun tahun ini Allah takdirkan menikmatinya tanpa ayah.


Ini harus kita syukuri, karena itu kita masih diberikan kesempatan bertemu dengan ramadan bulan penuh ampunan. Jadi kita yang diberikan kesempatan ini harus bisa memaksimalkan semua potensi ibadah ramadan. 


Kita boleh bersedih saat kehilangan ayah,  namun tidak boleh larut dalam kesedihan. Menjadi yatim adalah takdir,  namun kita tidak boleh bermalasan. Rasulullah yatim sejak lahir tetap bisa berhasil. 


"Jangan ragu untuk menghubungi kami,  karena kami adalah ayah bagi anak yatim," pesan Ketua DPD PKS Jakarta Pusat, Ismail kepada anak anak yatim yang mendapatkan santunan, Sabtu (17/4/2021).


Ketua Bidang Kesejahteraan Sosial DPD PKS Jakarta Pusat, Syarif Hidayatullah mengatakan anak yatim menjadi bagian dari PKS. "Ini salah satu program yang dilakukan, semangat melayani, semangat membangun negeri. Kita membantu anak yatim tidak sampai putus sekolah,  anak yatim harus bisa sukses."


Tidak terasa air mata mengalir ketika melihat,  mendengar dan merasakan kegiatan ini.  Walau tidak ada seremoni yang formal namun terasa menyentuh hati. PKS sangat memperhatikan pendidikan anak yatim ini. 


Kamilah Pengganti Ayahmu Nak!


Jakarta,  17 April 2021

Dudi Iskandar

Posting Komentar

0 Komentar