Kenalin Nih, Herlina, Caleg PKS Temanggung. Ibu Guru yang Nyambi Jualan Onderdil Motor



Hj Herlina Dwi Prabawati, SE, SPd menjadi salah satu caleg Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk DPRD Kabupaten Temanggung Jawa Tengah di Pemilihan Umum Legislatif tahun 2024. Ia akan bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) Temanggung 6 yang meliputi meliputi Kecamatan Kranggan, Kaloran dan Pringsurat. 


Herlina Dwi Prabawati kelahiran Temanggung 22 Desember 1982. Seluruh pendidikan dasar hingga menengah atas diselesaikan di Temanggung. Selanjutnya ia kuliah di Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto, kemudian kuliah S1 lagi di Pendidikan Matematika Universitas Solo. 



Herlina Dwi Prabawati menyukai dunia pendidikan. Sejak tahun 2005 ia mulai mengajar di salah satu sekolah dasar swasta. Dimulai jadi guru kelas hingga wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Selain mengajar, ia juga punya jiwa wirausaha yang tinggi. Ia adalah pemilik salah satu toko onderdil sepeda motor di Kranggan Temanggung. Gelar sarjana pendidikan dan sarjana ekonominya betul-betul terpakai.


Selain mengajar dan berwirausaha, ia banyak terlibat di kegiatan sosial kemasyarakatan. Beberapa aktivitasnya di masyarakat:


1. Wakil Pembina kajian tafhimul Qur'an Kabupaten Temanggung


2. Konselor keluarga sakinah RKI (Rumah Keluarga Indonesia) DPC PKS Kranggan


3. Pembina kajian muslimah DPC PKS Kabupaten Temanggung 


4. Pembina Kajian Muslimah Kasanan Kranggan 


Motivasi beliau turut berlaga dalam perhelatan politik di tahun 2024 mendatang yaitu ingin menambah keberkahan dan kebermanfaatan hidup (sebaik-baiknya orang adalah yang banyak manfaat nya bagi orang lain) dan agar lebih bisa memberdayakan masyarakat untuk temanggung lebih baik


Jika ingin berkenalan lebih jauh, dapat mengunjungi laman sosial media beliau di akun Facebook dan Instagram dengan nama akun Herlina Prabawati.

Posting Komentar

0 Komentar