Cara Emak-Emak Batu Aji Batam Menyambut Peresmian kantor PKS



Ahad sore 5 September 2021 lalu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Batu Aji, Kota Batam mengadakan tasyakuran atas peresmian sekretariatnya. Tasyakuran diadakan di halaman depan sekretariat yang merupakan fasilitas umum (Fasum) dengan mengundang Ketua RW sekelurahan warga sekitar perumahan. 


Antusiasme masyarakat terhadap acara-acara PKS selalu tinggi namun jumlah undangan dibatasi oleh protokol kesehatan masa pandemi sehingga tasyakuran yang bersamaan dengan kegiatan reses Yusuf sebagai Anggota DPRD Provinsi Kepri ini tidak bisa memenuhi keinginan tersebut, tapi mengapa di meja penerima tamu tersedia tumpeng besar beserta snack dan nasi kotak sangat banyak? 


Panitia seksi konsumsi yang selalu diisi oleh emak-emak yang tergabung dalam Rumah Keluarga Indonesia (RKI) rupanya tak ingin kekecewaan warga terus berlanjut. Emak-emak RKI ini menyiapkan tumpeng nasi kuning untuk seremoni peresmian beserta snack dan nasi kotak yang banyak sehingga hampir dua kali lipat jumlah undangan dan panitia acara. 


Tasyakuran ini ditandai dengan membuka Plang Nama DPC PKS Batu Aji oleh Ketua DPD PKS Kota Batam Yusuf dengan sekretarisnya Warya Burhanuddin, dilanjutkan pemotongan tumpeng dan diserahkan kepada Ketua DPC PKS Batu Aji yaitu Sunaryo. 


Rangkaian acara berjalan lancar, sambutan dari Pengurus RW pun hangat, berakhir dengan foto bersama lalu semua undangan kembali ke rumah masing-masing dengan membawa tentengan snack dan nasi kotak. 



Tinggallah panitia bapak-bapak yang berberes menumpuk kursi dan merapikan semua perlengkapan acara. Emak-emak RKI Seksi Konsumsi tak kalah sibuknya, mereka berpasangan menggotong kantong berisi nasi kotak dan membagikannya ke warga Perumahan Muka Kuning Indah I tempat Sekretariat DPC PKS Batu Aji berada. 


Dengan wajah-wajah berhias senyum manis mereka menyampaikan nasi kotak sembari mengatakan, "Ibu, mohon diterima ini syukuran dari PKS Batu Aji, mohon maaf tadi jumlah undangannya dibatasi."


Warga perumahan yang menerima nasi tasyakuran PKS tak kalah bergembira, mereka senang dengan acara PKS. Meski tak bisa mengikuti dari dekat mereka menyaksikan acara PKS dari jauh di teras rumah.


Rahma Faizah

Reli Kepri

Posting Komentar

0 Komentar